| Weight | 317 g |
|---|---|
| ISBN | 978-602-289-855-9 |
| Jumlah Halaman | x + 156 Halaman |
| Edisi | Cetakan ke-1 Tahun 2025 |
| Author |
Christina M. Laamena |
Statistika Matematika
SINOPSIS
Buku ini merupakan lanjutan dari buku Statistika dan Peluang. Statistika yang dibahas adalah statistika matematika yang meliputi Permutasi dan Kombinasi, Distribusi Peluang kontinu, Distribusi peluang kontinu khusus, Distribusi peluang Bersama. Selain itu dibahas pula nilai harapan atau mean, varians dan fungsi pembangkit moment untuk distribusi peluang diskrit dan kontinu satu variable, serta kovarians untuk distribusi peluang Bersama baik diskrit maupun kontinu.
Pada Bab awal dibahas tentang permutasi, kombinasi dan koefisien binomial yang sangat penting dalam menentukan ruang sampel dan nilai peluang pada distribusi peluang diskrit serta pembuktian berbagai sifat atau teorema dalam berbagai distribusi peluang. Sifat-sifat mean dan varians serta keterkaitannya juga dibahas dengan lengkap serta penggunaannya dalam menyelesaikan masalah.
Distribusi Bersama yang dimaksud adalah distribusi multinomial, namun hanya berisi distribusi dua variable yaitu variable X dan Y. Dengan demikian, nilai harapan atau mean dan varians dari distribusi bersama akan berbeda dengan distribusi peluang satu variable, bagian ini juga dibahas dengan lengkap. Distribusi marginal, distribusi bersyarat dan bebas statistic yang merupakan bagian dari distribusi bersama juga dibahas dalam buku ini. Selain itu, buku ini juga membahas Kovarians pada distribusi Bersama.





